Kota surabaya merupakan kota metropolitan yang berada di bagian timur indonesia. Persaingan bisnis yang tinggi di kota tersebut tidak dapat dihindari lagi. Bermacam strategi dilakukan seperti pada tahap penentuan ide bisnis, perencanaan bisnis, pengelolaan bisnis, pengawasan bisnis dan berbagai hal lainnya. Salah satu strategi bisnis yang kami tawarkan pada pebisnis yang ada di surabaya yaitu jasa pembuatan studi kelayakan bisnis pada tahap perencanaan bisnis. Studi kelayakan bisnis merupakan hal yang harus dilakukan seorang pebisnis dan akan sangat menentukan kesuksesan bisnis tersebut.

Jasa pembuatan studi kelayakan bisnis perlu dilakukan orang yang ahli, berpengalaman, terpercaya dan independen. Hal tersebut dilakukan karena studi kelayakan yang begitu kompleks, penyusunan studi kelayakan tidak menyimpang dari kaidah metodologis penelitian yang semestinya dan tujuan dari studi kelayakan tersebut tidak disalah gunakan. Sebagaimana tujuan dari studi kelayakan untuk menganalisis resiko-resiko dari suatu bisnis dan memberikan penilaian tentang kelayakan bisnis tersebut.

Jasa studi kelayakan bisnis tidak hanya dilakukan pada saat ada ide bisnis yang benar-benar baru, tetapi studi kelayakan bisnis juga diperlukan akan melakukan hal-hal berikut

a.Merintis bisnis baru

Seseorang yang akan merintis usaha baru diperlukan suatu studi kelayakan bisnis untuk mengetahui resiko-resiko akan bisnis dan memberikan kesimpulan tentang layak atau tidaknya bisnis itu untuk dijalankan

b.Mengembangkan bisnis yang sudah ada

Dalam mengembangkan usaha yang sudah ada bukan lah hal yang mudah terkadang pengembangan bisnis yang dilakukan dapat merugikan bisnis yang sudah ada. Oleh karena itu diperlukan studi kelayakan bisnis untuk meninjau hal tersebut apakah pengembangan bisnis yang dilakukan memberikan keuntungan yang berarti untuk bisnis yang sudah ada atau bahkan merugikan.

c.Memilih jenis bisnis atau investasi/proyek yang paling menguntungkan

Seringkali investor dan pelaku bisnis dihadapkan pada masalah untuk menentukan pilihan jenis bisnis atau investasi/proyek karena terbatasnya biaya untuk investasi. Agar pilihan investasi dapat optimal maka diperlukan adanya studi kelayakan bisnis untuk menentukan pilihan dari berbagai alternatif investasi yang ada.


0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *